Ibu pertiwi menangis Lihat tanah air ini Anak negeri tak peduli Sibuk akan diri sendiri Pohon pohon bertumbangan Air sungai kian keruh Langit biru yang dulu Kini hitam kelabu Gunung gunung kian gersang Tak ada lagi gemericik Hutan raya yang asri Merintih perih sendiri Hentikan nafsu serakah Ibu pertiwi berduka Bukalah setiap mata Hutan hutan kian merana